Universitas Jember menggelar acara Wisuda Periode V Tahun Akademik 2020/2021 secara online dan offline terbatas di Auditoriaum Universitas Jember pada hari Sabtu, 11 September 2021. Pada periode ini Universitas Jember mewisuda 888 orang, dimana 72 diantaranya lulusan S1 Program Studi Kedokteran Gigi.
Pada kesempatan tersebut, Rektor Universitas Jember menyampaikan,”sebagai PTN, Universitas Jember memiliki mahasiswa yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia, begitu pula lulusan yang diwisida hari ini. Oleh karena itu wisuda Hybrid masih menjadi pilihan untuk kesehatan semua pihak. Untuk itu saya mengajak segenap keluarga besar Universitas Jember untuk terus mentaati protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah,”
Bagi FKG sendiri kegiatan wisuda Periode V ini menjadi sejarah tersendiri. Jumlah wisudawan yang mencapai 72 orang merupakan rekor tertinggi dibandingkan periode – periode sebelumnya. Umumnya wisudawan berasal dari angkatan 2017 yang menyusul rekan – rekannya yang telah diwisuda pada periode sebelumnya dengan status lulusan tempat waktu. Kehadiran 72 wisudawan baru ini maka tercatat 84% mahasiswa berhasil lulus tepat waktu dengan Indeksi Prestasi Kumulatif rerata 3.49.
Pelaksanaan wisuda secara luring terbatas ini menjadi kebagiaan tersendiri bagi Aisyah Izzatul Muna yang terpilih sebagai wakil waisudawan FKG untuk hadir di auditoriun Unej. “Alhamdulillah. Sebuah kehormatan dapat menghadiri wisuda onsite. Sangat senang bisa mewakili FKG. Semoga ilmu yang didapat selama ini bisa barakah dan bermanfaat bagi nusa dan bangsa”, tutur Aisyah.
Aisyah terpilih sebagai wakil wisudawn berkat prestasinya sebagai lulusan terbaik dengan IPK 3.85 dan masa studi 3 Tahun 8 bulan 17 Hari. Ditanya mengenai tips belajarnya, Mahasiswa asal Sukoharjo ini menyampaikan,” Trik belajar di Kedokteran Gigi salah satunya bisa dengan mind map untuk memahami konsep dan juga active recall.”
Meskipun lulus dengan pujian, namun aisyah bukanlah tipe mahasiswa kutu buku yang jauh dari pergaulan masyarakat. Ia bercerita bahwa selain kuliah, aisyah senang ikut kegiatan bakti sosial di FKG terutama saat menjadi panitia klinik. Selain itu ia juga terlibat dalam dengan UKMF paduan suara mahasiswa “Gema Swara Denta” FKG Universitas Jember. (agp)