Jalan Kalimantan No. 37
Kampus Tegalboto, Jember
Hubungi Kami
+(0331) 333536

FKG Gelar UKMP2DG untuk 3 IPDG

Uji Kompetensi Mahasiswa Program Profesi Dokter Gigi atau UKMP2DG adalah exit exam bagi mahasiswa Program Profesi Dokter Gigi. Segenap mahasiswa co ass Kedokteran Gigi wajib melewati fase ini untuk mendapat penilaian kompeten sebagai dokter gigi. Ujian ini diadakan secara reguler empat kali dalam setahun.

Pada tanggal 2-3 November 2024, FKG Universitas Jember ditunjuk sebagai salah satu Center Penyelenggaran UKMP2DG pada periode empat tahun 2024. Kegiatan dilaksanakan di Gedung CBT OSCE FKG Universitas Jember. Ada hal menarik pada ujian kali ini, Ujian diikuti oleh dua puluh enam kandidat yang berasal dari tiga Institusi Pendidikan Dokter Gigi (IPDG), yakni FKG Universitas Jember, PSKG Universitas Udayana dan PSKG Universitas Diponegoro.

”Kami berharap seluruh kandidat dapat melaksanakan ujian dengan baik dan lancar selama melaksanakan ujian di Universitas Jember. Kami menyambut baik kehadiran mahasiswa dari IPDG lain yang melaksanakan ujian di tempat kami.” tutur drg. Zahara Meilawaty, M. Kes., selaku Wakil Dekan III sekaligus Ketua Panitia Lokal UKMP2DG Universitas Jember.

Guna menghadapi UKMP2DG Periode IV ini, FKG Universitas Jember memberikan pelayanan optimal bagi seluruh kandidat. Panitia Lokal selama dua pekan memberikan layanan pembimbingan bagi mahasiswa, menfasilitasi pelaksanaan Try Out Uji Teori serta simulasi Uji Praktek secara OSCE, bahkan menggelar kegiatan doa bersama pada Kamis, 31 Oktober 2024 (H-2 Ujian) sebagai persiapan mental spiritual bagi peserta.

drg. Zahara Meilawaty, M. Kes. Beserta segenap Panitia Lokal berharap semua kandidat dapat lulus ujian sehingga bisa segera menjadi dokter gigi yang kompeten untuk melayani masyarakat. (agp)

AboutAdmin