KOAS FKG UNEJ TERPILIH SEBAGAI BEST RESEARCHER PADA KONFERENSI INTERNASIONAL

Sivitas Akademika FKG Universitas Jember tidak berhenti untuk berpretasi. Setelah Dosen dan Tenaga Kependidikan mendapat Paten atas karya temuannya dalam kegiatan pembelajaran, kini salah satu mahasiswa Program Profesi Dokter Gigi (Koas) meraih predikat Best Research Award pada Konferensi Internasional di Skotlandia.Adalah Husna Afifah yang pada  tanggal 29 September 2021 lalu mengikuti Konferensi internasional yang diadakan oleh Allied academies. Lembaga ini merupakan  sebagai salah satu lembaga publikasi jurnal yang setiap tahunnya mengadakan berbagai macam Konferensi Internasional interdisipliner tentang penelitian dasar dan terapan mutakhir dalam ilmu Sains, Farmasi, Kedokteran, Perawatan Kesehatan, dan Keperawatan yang disampaikan oleh talenta terbaik di industri dan akademisi di seluruh dunia.

Husna berkesempatan tampil mempresentasikan karya tulisnya dalam konferensi dengan tajuk 4th International Conference on Biomaterials and Nanomaterials”. Pada konferensi yang digelar secara daring ini tampil pemateri-pemateri yang sangat keren dari seluruh dunia. Banyak dari pemateri konferensi / webinar yang hadir sudah memiliki gelar Professor di bidang masing-masing. Dan Husna termasuk pemateri konferensi yang paling muda.

Pada konferensi internasional tersebut Husna mempresentasikan karyanya dengan judul Novelties in electric toothbrush to help children with special needs maintained their oral hygiene”. Sebuah penelitian tentang perkembangan biomaterial yaitu inovasi sikat gigi untuk mempermudah anak cerebral palsy dalam menjaga kesehatan rongga mulutnya. Publikasi ilmiah ini berdasarkan hasil penelitian yang dilakukannya saat menulis karya ilmiah tugas akhir atau skripsi pada pendidikan strata 1 di bawah bimbingan para dosen FKG Universitas Jember, yakni drg. Kiswaluyo dan Prof Dwi Prijatmoko.Pada akhir sesi acara konferensi, Allied Academies memberi 3 penghargaan dengan kategori Best Research Award, Young Scientist Award, dan Best Poster Award. Husna Afifiah, Mahasiswa Program Profesi Dokter Gigi FKG Universitas Jember berhasil mendapatkan predikat sebagai Best Research Award. Segenap sivitas akademika FKG Universistas Jember berbangga dan mengucapkan selamat atas prestasi Husna Afifah. Prestasi ini diharapkan akan menjadi salah satu modal menuju internasionalisasi FKG Universitas Jember. (agp)