“Selamat datang di Kampus Dental Agromedis FKG UNEJ yang senantiasa berkomitmen untuk mencetak generasi penerus yang Unggul Untuk Bangsa.” Demikian salam hangat dari drg. Dwi Kartika Apriyono, M. Kes., Sp. OF.(K) saat menyambut mahasiswa baru Fakultas Kedokteran Gigi Tahun Akademik 2023/2024 di serambi kampus.
Lebih lanjut Dekan menyampaikan, “Selamat kepada mahasiswa FKG UNEJ 2023, you are the chosen ones. Tidak semua yang melamar ke FKG UNEJ dapat diterima. Anda telah memenangkan pertarungan-pertarungan dari 2000an yang terdaftar sebagai pelamar hanya 169 yang lolos sebagai maba FKG UNEJ.”
Kegiatan penyambutan Maba Angkatan 2023 tersebut dilaksanakan pada hari senin, 14 Agustus 2023. Selepas dilantik Rektor Universitas Jember sebagai mahasiswa baru pada upacara yang digelar pada pagi harinya, mahasiswa terus bergerak menuju fakultas masing – masing.Termasuk 169 orang mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi.
Jumlah maba ini berasal dari 39 mahasiswa jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), 82 mahasiswa dari jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) dan 48 orang jalur Seleksi Mandiri Mahasiswa Baru (SEMMABA UNEJ).
Mahasiswa baru angkatan 2023 ini selanjutnya akan melaksanakan kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) yang dilaksanakan selama 6 hari pada tanggal 14 -19 Agustus 2023. Terdapat 12 materi indoor serta sejumlah kegiatan out door akan dilaksanakan mahasiswa guna orientasi terhadap kampus barunya.
Melalui PKKMB diharapkan mahasiswa baru dapat segera beradaptasi dengan kehidupan kampus secara positif guna menunjang kegiatan pembelajaran yang akan mulai dilaksanakan pada 21 Agustus 2023. Selanjutnya selama kurang lebih enam tahun mereka akan dididik secara intra dan ekstra kurikuler untuk mengembangkan kemampuan akademik dan soft skill nya guna menjadi seorang dentist (dokter gigi) lulusan FKG Universitas Jember yang mengabdi di tengah masyarakat. (agp)