Setelah sukses menggelar webinar pertama, FKG Universitas Jember kembali menggelar webinar seri kedua. Kali ini menghadirkan dua pembicara sekaligus, yakni drg. Udijanto Tedjosasongko, Ph. D., Sp. KGA. (K) dari FKG Universitas Airlangga sebagai pembica pertama. Beliau membawakan tema “International Scientific Writing to Reptable Journal : Original Research and Case Report”.
Adapun pembicara kedua adalah Dr. drg. Desi Sandra Sari, M. Kes dari FKG Universitas Jember yang membawakan tema “Teknik Penulisan Proposal Penelitian di Bidang Kesehatan”. Webinar seri kedua ini diselenggarkan secara daring pada tanggal 5 Agustus 2020. Tercatat 161 peserta antusias mengikuti acara yang dimoderatori oleh Dr. drg. Supriyadi, M. Kes. tersebut. (agp)