Universitas Jember menggelar malam anugerah Dies Natalis ke 58 pada 3 Desember 2022. Kegiatan yang dilaksanakan di auditorium Universitas Jember ini merupakan malam puncak sekaligus penutup dari seluruh rangkaian kegiatan Dies Natalis Universitas Jember pada tahun 2022 ini.
Salah satu tradisi dalam kegiatan Dies Natalis adalah dengan cara pemberian anugerah unit kerja terbaik dalam berbagai kategori. Diantaranya kategori prestasi mahasiswa, kategori kinerja berbasis capaian Indeks Kinerja Utama (IKU), kategori kinerja penelitian dan karya ilmiah, kinerja pengajaran, kategori penyusunan Rencana Kerja Anggaran dan kategori lainnya.
Pada Kategori Unit Kerja FKG Universitas Jember berhasil meraih 2 penghargaan, yakni:
Juara 2 Kategori penyusunan Rencana Kerja Anggaran dan
Juara 3 Kategori Kebersihan dan Kenyamanan Lingkungan
Tidak hanya untuk kategori unit kerja, Panitia Dies Natalis ke 58 Universitas Jember juga memberikan penghargaan untuk kategori perorangan seperti kategori dosen presenter kolokium terbaik, dosen dengan video penelitian terbaik dan juga menggelar lomba-lomba olahraga yang diikuti segenap dosen dan tenaga kependidikan. Untuk hal ini sivitas akademika FKG Universitas Jember berhasil membawa beberap gelar.
Individu yang paling fenomenal adalah pencapaian Bapak Bejo Siswanto. Tendik berusia 50 tahun ini berhasil meraih Juara 2 Tunggal Putra Bulu Tangkis, Juara 2 Ganda Campuran Bulu Tangkis berpasangan dengan istri tercinta serta menjadi motor tim Bulu Tangkis Putra FKG yang juga meraih Juara 2 pada event Lomba Bulu Tangkis antar Unit Kerja dalam rangka Dies Natalis Universitas Jember ke 58. (agp)