Jalan Kalimantan No. 37
Kampus Tegalboto, Jember
Hubungi Kami
+(0331) 333536

Mahasiswa FKG KKN di NTT

Program KKN Universitas Jember sejak 2016 telah memformat diri dengan model KKN Tematik yang dibranding dengan istilah KKN UMD (Unej Membangun Desa). KKN UMD ini telah memiliki banyak tema di antaranya : TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi), Stunting dan Sanitasi Lingkungan, Wirausaha dan Wisata, Kewirausahaan Pesantren, Desa Tanggap Bencana (Destana), Desa Buruh Migran (Desbumi), serta Literasi Desa.

Terkini Universitas Jember juga memiliki KKN dengan skema  KKN 3T (Tertinggal, Terdepan dan Terluar). Berkolaborasi dengan Universitas Pembangunan Nasional (UPN) “Veteran” Jawa Timur serta Pemerintah Kabupaten Kupang dan Yayasan Bhakti. Sejumlah mahasiswa akan melaksanakan KKN di Kupang, NTT. Diantara mahasiswa yang terjun ke Nusa Tenggara Timur, terdapat dua orang mahasiswa FKG, yakni : Alen Zia Az-Zahra asal Bondowoso dan Brigita Rachel Renata Tampubolon dari Jakarta.

Salah satu pembimbing KKN 3 T, drg. Agustin Wulan Suci D. MDSc. menyampaikan,”KKN 3 T ini memiliki tema besar bertajuk “Desa Inklusi” yang terbagi dalam dua subtema terkait ketahanan pangan dan pariwisata.” Lebih lanjut drg wulan mengatakan,” Program inklusi ini merupakan hasil kerjasama antara Yayasan Bhakti dengan mitra dari Australia untuk mengentaskan kasus – kasus inklusi di masyarakat dengan melibatkan pemberdayaan kelompok rentan, meliputi perempuan kepala keluarga, disabilitas, lansia dll agar mereka dapat terlibat dan menikmati dalam pembanguna. Poinnya adalah No left behind.”

Mahasiswa akan melaksanakan KKN di Pulau Semau, Kabupaten Kupang. Sebuah pulau yang terletak tidak jauh dari Pulau Rote dan Pulau Timor dan masih dalam satu jajaran kepulauan Nusa Tenggara Timur. Pulau ini berpenghuni kurang lebih dari 8.000 jiwa yang didiami yang mayoritas dari Suku Helong. Pulau Semau adalah pulau yang kaya akan adat dan tradisi serta menjadi salah satu objek wisata alam andalan bagi warga setempat. Pasalnya, terdapat banyak pantai dengan karakteristik masing-masing.

Mahasiswa juga akan melaksanakan kegiatan di Desa Oenoni, Kecamatan Amarasi. Daerah yang merupakan bagian dari daerah Kabupaten Kupang tengah dengan jumlah penduduk sekitar 1000 lebih jiwa. Keberadaan KKN 3T ini pada satu sisi diharapkan memberikan pengalaman langsung kepada mahasiswa dalam bekerja dengan komunitas yang beragam, termasuk mereka yang memiliki kebutuhan khusus, dari berbagai latar belakang sosial, ekonomi, dan budaya. Pada sisi lain dapat memberikan kontribusi positif melalui interaksi langsung, mahasiswa diharapkan dapat memberikan kontribusi nyata bagi peningkatan kesejahteraan komunitas setempat. (agp – dari berbagai sumber)

AboutAdmin