FKG UNEJ Jalin Kerjasama dengan FKG UB

FKG Universitas Jember senantiasa berproses untuk meningkatkan kualitas. Salah satu langkah yang ditempuh adalah melaksanakan perjanjian kerjasama dengan berbagai pihak, baik di dalam negeri maupun luar negeri.

Pada hari Jum’at, 21 Januari 2022 Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Jember telah resmi melakukan penandatanganan kerjasama dengan FKG Universitas Brawijaya, Malang. Seremoni penandatanganan Perjanjian Kerjasama ini dilakukan secara daring. Dekan FKG Universitas Jember, Drg. R. Rahardyan Parnaadji, M. Kes., Sp. Pros hadir bersama seluruh Wakil Dekan I, II dan III serta para Ketua Bagian, Ketua GPM dan Ketua Pengelola Jurnal di lingkungan FKG Universitas Jember.

Kerjasama bidang Pendidikan, Penelitian serta Pengadian kepada Masyarakat antara FKG UNEJ dan FKG UB ini akan dijalin kedua belah pihak hingga tahun 2026. Pada bidang pendidikan kedua pihak bersepakat untuk saling mendukung perkembangan kemajuan kedua lembaga melalui : pertukaran tenaga pendidik maupun tenaga kependidikan sesuai disiplin ilmu yang dibutuhkan, transfer credit beban pembelajaran yang dilakukan mahasiswa, penyelenggaraaan berbagai pelatihan dan kegiatan sejenis lainnya serta pemanfaatan fasilitas pendidikan yang dimiliki kedua pihak.

Kedua pihak juga bersepakat untuk saling mendukung dalam penyediaan reviewer pada pelaksanaan kegaiatan penelitian maupun publikasi jurnal serta pemanfaatan berbagai wahana kegiatan untuk pengabdian kepada masyarakat.
Sejumlah kerjasama yang telah dan akan terus dijalin FKG Universitas Jember dengan berbagai pihak, baik Institusi pendidikan, profesional maupun lainnya di dalam dan luar negeri diharapkan dapat mendukung target Kampus Dental Agromedis menuju pusat pengembagan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Kedokteran Gigi di Bidang Agromedis tingkat ASEAN pada tahun 2026. (agp)