“Jika bekerja hanya karena upah maka kita akan mendapatkan honor beberapa rupiah dan mungkin perhatian pimpinan. Namun akan berbeda jika diniatkan untuk ibadah.” Demikian sebagian tausiah yang disampaikan Gus Nafi’ saat pelaksanaan Khatmil Qur’an, Pengajian dan Santunan Anak Yatim yang diselenggarakan oleh Sivitas Akademika FKG Universitas Jember pada Jum’at 10 Februari 2022.
Ustadz Ahmad Nafi’ melanjutkan,”Jika bekerja dengan niat ibadah niscaya akan mendapatkan keberkahan dari hasil pekerjaan kita.” Pengasuh PP. Raden Rahmat Sunan Ampel, Jember ini mencontohkan,”Seandainya bapak/ibu bertugas dalam tim akreditasi dan hari ini FKG UNEJ berhasil meraih akreditasi UNGGUL, bayangkan berapa banyak kebaikan yang bisa hadir karena hal itu. Para lulusan bisa mendapatkan akses pekerjaan yang lebih baik, atau bisa lebih mudah untuk melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi dsb. Maka selama kebaikan dan kemudahan tersebut berlangsung, InsyaAllah berkah pahala Allah swt mengalir untuk jenengan semua.”
Kegiatan Khatmil Qur’an, Pengajian dan Santunan Anak Yatim ini dilaksanakan di Masjid Ar Rayyan FKG Universitas Jember sebagai upaya persiapan mental spiritual bagi Dosen dan Tenaga Pendidikan dalam menghadapi Akreditasi Internasional ASIIN. Asesor ASIIN dari Jerman dijadwalkan akan melakukan visitasi pada tanggal 14-16 Februari 2023.
Dekan FKG pada kesempatan tersebut menyampaikan,”Cita – cita untuk menjadikan FKG Universitas Jember sebagai Pusat Pengembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi serta Seni Kedokteran Gigi bidang Agromedis tingkat ASEAN pada tahun 2025 telah dicanangkan sejak tahun 2016.” drg. R. Rahardyan Parnaadji, M. Kes., Sp. Pros. melanjutkan,” Alhamdulillah kita telah berjalan di jalur yang benar. FKG UNEJ telah berhasil meraih akreditasi “A” dari BAN PT pada tahun 2016. Dan dipertahankan melalui Akreditasi LAM PTKes dengan predikat “UNGGUL” pada tahun 2021. Saat ini kita sedang berproses untuk mendapatkan Akreditasi Internasional ASIIN.”
Menjelang akhir kegiatan dilaksanakan santunan anak yatim. Gus Nafi’ kembali berpesan bahwa hendaknya santunan ini diniatkan untuk membantu sesama yang kondisinya kurang beruntung, karena Rasul SAW pernah bersabda yang artinya,” ”Barang siapa yang menghilangkan kesusahan orang mukmin di dunia maka Allah akan menghilangkan kesusahnnya di dunia dan akhirat. Dan barang siapa yang menutupi air orang muslim maka Allah akan menutupi aibnya di akhirat. Allah menolong hamba Nya selam hamba itu menolong saudaranya.” [HR Muslim].
Semoga dengan kegiatan ini menjadi wasilah datangnya kemudahan dan kesuksesan dari Allah SWT Tuhan YME atas segala hajat dan harapan yang sedang diusahakan oleh segenap sivitas akademika FKG Universitas Jember, khususnya meraih Akreditasi Internasional ASIIN. Amiin Yaa Rabbal A’lamiin. (agp)